JAMBI(SR28) – Gubernur Jambi H.Zumi Zola secara sigap segera mendatangi warga RT 20 Perumahan Bougenvil yang 4 hari lalu terkena banjir.
Menurut Zola ada yang tidak beres dengan banjir yang akhir-akhir ini terjadi di Kota Jambi.
Berdasarkan berbagai liputan tim SR28 dilapangan, sedikitnya ada 4 titik banjir yang parah terjadi di Kota Jambi pada Selasa malam, antara lain Perumahan Bougenvil, Perumahan Kembar Lestari, Kelurahan Buluran serta beberapa ruas jalan di Pattimura.
Dalam kunjungan yang berlangsung sekitar 1 jam tersebut Zola mendapat laporan dari Dinas PU Provinsi Jambi yang menyebutkan ada 17 Perumahan di Kota Jambi yang bermasalah.
Hal tersebut dipaparkan Zola kepada SR28 usai melihat langsung kondisi buruknya Drainase Perumahan Bougenvil sekaligus menyerap laporan dari masyarakat.