JAMBI28.TV, JAMBI – Bupati Muaro Jambi, Bambang Bayu Suseno (BBS), melakukan kunjungan langsung ke lokasi banjir yang melanda dua desa di Kecamatan Sekernan dan Jaluko, Muaro Jambi. BBS turun ke beberapa titik untuk memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir.
Tindakan cepat yang diambil BBS ini sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap korban banjir. Kehadiran BBS di lokasi banjir juga bertujuan untuk mencari solusi yang tepat guna mengurangi dampak banjir di masa mendatang.
“Insyallah dengan turunnya kita ke lokasi, kita bisa bersama-sama mencarikan solusi tepat bagaimana banjir yang terjadi saat ini ke depan bisa kita tanggulangi,” ujarnya, Selasa (11/3/2025).
Menurut BBS, banjir ini disebabkan oleh peningkatan debit air Sungai Batanghari yang semakin tinggi. Selain itu, desa-desa yang terdampak juga berada di kawasan pinggiran sungai.
Hujan dengan intensitas tinggi yang melanda wilayah Provinsi Jambi, terutama di Kabupaten Muaro Jambi, membuat sejumlah desa terendam banjir. BBS juga menyampaikan rasa prihatin atas musibah banjir yang menimpa desa-desa di wilayahnya.
“Mari kita bersama-sama berdoa agar banjir ini bisa cepat surut, serta warga bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” ucapnya.
BBS berharap, selama masa kepemimpinannya, setiap bencana yang terjadi di daerahnya dapat segera ditangani oleh pemerintah daerah.
“Setidaknya kita sebagai pemerintah bisa hadir buat warga kita yang alami dampak bencana banjir ini. Kita harus memberikan bantuan baik berupa bantuan moral maupun materil,” tambahnya.
Selain merendam rumah warga, banjir juga menggenangi beberapa sekolah. BBS menegaskan bahwa sekolah-sekolah yang terdampak banjir diminta untuk meliburkan siswa sementara waktu.
“Buat sekolah yang ikut terendam banjir saya minta sementara waktu jalani sistem belajar online dulu saja ya,” pungkasnya. (*)