JAMBI28.TV, JAMBI – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan Provinsi Jambi masih akan diguyur hujan dengan intensitas bervariasi, mulai dari ringan hingga lebat, khususnya di wilayah barat provinsi tersebut.
“Potensi hujan untuk satu minggu ke depan masih cukup tinggi,” ujar Nabilatul Fikroh, Prakirawan Cuaca BMKG Kelas 1 Sultan Thaha Jambi, pada Senin (21/4).
Menurutnya, hasil pemantauan menunjukkan curah hujan masih cukup tinggi di beberapa wilayah, terutama di daerah hulu atau Jambi bagian barat. Wilayah yang diperkirakan terdampak meliputi Kabupaten Bungo, Tebo, Sarolangun, Kerinci, dan Sungai Penuh.
Berdasarkan data prakiraan cuaca hari ini, Kabupaten Tebo diprediksi mengalami hujan ringan hampir setiap hari dalam sepekan ke depan. Sedangkan Kabupaten Kerinci diperkirakan akan diselimuti awan mendung dan hujan masih akan turun secara umum hingga akhir April.
Lebih lanjut, Nabilatul menjelaskan bahwa awal bulan Mei diperkirakan akan menjadi masa peralihan dari musim hujan ke musim kemarau.
“Memasuki awal Mei, diperkirakan sudah mulai terjadi peralihan ke musim kemarau,” katanya.
Akibat intensitas hujan yang cukup tinggi, sejumlah wilayah di Jambi terdampak banjir. Ratusan rumah dilaporkan terendam dan akses jalan utama Lintas Barat Sumatera di Kabupaten Tebo sempat lumpuh dalam beberapa waktu terakhir. (*)