KOTA JAMBI (JAMBI28 TV) — Sekda mengemukakan bahwa pengawasan pelaksanaan APBD terus dioptimalkan. Pernyataan ini disampaikannya usai menjadi pembina apel Senin (4/12) pagi di lapangan dalam Kantor Gubernur Jambi. Apel tersebut dihadiri oleh Kepala OPD dan karyawan/karyawati lingkup Setda Provinsi Jambi.
Sekda menjelaskan, APBD Provinsi Jambi tahun 2018 akan dibahas dan dievaluasi di Pusat. “Direncanakan Senin ini akan dikirim ke kementerian, dan jika sudah diterima di Pusat biasanya dalam waktu seminggu sudah keluar evaluasi terhadap APBD dan kita harapkan tidak akan ada masalah, karena APBD ini sudah dibuat dengan tahapan-tahapan pembahasan,” ujar Sekda.
Sekda juga menjelaskan bahwa pemerintah akan mengawasi penggunaan APBD agar tepat sasaran, tepat program, dan memiliki manfaat besar bagi kemajuan Provinsi Jambi terutama masyarakat.
“Wakil Gubernur Jambi yang memiliki wewenang untuk melakukan pengawasan akan turun langsung untuk memastikan setiap program pembangunan dapat terlaksana, seperti contoh dalam program pertanian di Tanjung Jabung Barat nanti kita akan datang langsung ke lokasi, setelah dievaluasi oleh Wagub, baru kita bawa kepada gubernur. Jadi, setelah kita evaluasi di lapangan, ketika dibawa ke dalam rapat bersama gubernur, semua program telah dipantau” jelas Sekda.