JAMBI28TV, JAMBI – Di episode ke 321 kali ini. Antusias generasi muda yang berasal dari berbagai pelosok Provinsi Jambi dalam mengikuti berbagai lomba pada rangkaian peringatan Hari Adat Melayu Jambi yang ke 2 tahun 2023 ini terbilang meningkat dari tahun sebelumnya. Pada Senin pagi (17/7) ini misalnya, sebanyak 26 pasang peserta mengikuti lomba Buka Lanse atau juga biasa disebut dengan Tabir Beradat.
Secara bahasa, Buka artinya membuka atau menyingkap sementara Lanse artinya tabir atau gorden. Buka Lanse ini diketahui juga masih terus terlestari diberbagai daerah di Provinsi Jambi sebagai rangkaian yang digunakan dalam prosesi adat sebuah pernikahan. Lirik yang romantis tampak begitu syahdu tatkala berbalut adat. Sebanyak 26 pasang peserta ini berasal dari berbagai Kabupaten yang ada di Provinsi Jambi, mulai dari utusan LAM hingga sanggar-sanggar kesenian.
Reporter: Muhammad Sidik