JAMBI28TV, JAMBI – Puluhan siswa dan siswi SMA PGRI 2 Kota Jambi dengan penuh antusias mengikuti rangkaian lomba dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Kegiatan tersebut berlangsung meriah di pelataran lapangan sekolah pada Kamis, 15 Agustus 2024.
Beragam lomba tradisional seperti tarik tambang, memasukkan paku ke dalam botol, bakiak, lari, dan lomba air topan menjadi ajang kompetisi yang seru di antara para peserta. Semangat kemerdekaan tampak jelas di wajah para siswa yang berlomba dengan penuh semangat dan kebersamaan.
Pembina OSIS SMA PGRI 2 Kota Jambi, Febby Dwi Tantriarinda, menjelaskan bahwa lomba-lomba ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap tahun untuk menyambut HUT RI.
“Momen ini penting bagi siswa untuk merayakan hari kemerdekaan. Antusiasme mereka sangat terlihat, bahkan ada yang sangat bersemangat mengikuti lomba. Selain untuk menyemarakkan kemerdekaan, kegiatan ini juga mengingatkan kembali bahwa perjuangan untuk merdeka tidaklah mudah,” ujar Febby.
Selain mengikuti berbagai lomba, para siswa dan siswi SMA PGRI 2 Kota Jambi juga akan mengikuti upacara bendera pada tanggal 17 Agustus 2024 mendatang sebagai puncak perayaan Hari Kemerdekaan. (Zidan)