[ad_1]
http://www.sr28jambinews.com/
JAMBI28TV, JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi bersama DPRD Provinsi Jambi telah membahas lima Ranperda inisiatif dewan untuk disahkan jadi Perda.
Ranperda itu saat ini sedang digodok oleh DPRD Provinsi Jambi dan Pemerintah Provinsi Jambi untuk disahkan menjadi perda tahun 2022 ini.
Untuk diketahui, Ranperda inisiatif dewan yakni Ranperda Pemanfaatan Perhutanan Sosial, Ponpes, Pendidikan Wawasan Pancasila, Administrasi Kependudukan dan Kerjasama antara daerah.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Faizal Riza mengatakan, rancangan peraturan daerah dibentuk oleh DPRD Provinsi Jambi dan Gubernur Jambi.DPRD Provinsi Jambi mengusulkan lima Ranperda inisiatif sedangkan Pemprov Jambi tujuh Ranperda.terkait ini kami akan bentuk pansus, kemudian dilakukan pembahasan antara eksekutif dan legislatif. Agar Ranperda ini akan disepakati bersama.
Ia juga mengatakan, Perda ini dinilai sangat diperlukan baik di legislatif maupun eksekutif.setelah dibahas kemudian ditetapkan jika disetujui untuk ditetapkan tahun ini. Dengan harapan Ranperda itu terlaksana dan berjalan dengan baik, terutama Ranperda penataan angkutan Batubara dari Pemprov jambi. (Hamdi)
[ad_2]
Source link