JAMBI28TV, KOTA JAMBI – H. Maulana menghadiri upacara Renungan dan Ulang Janji yang digelar di Lapangan Cadika Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Jambi, Selasa malam 13 Agustus 2024. Kehadirannya disambut hangat oleh seluruh pejabat Kwarcab Kota Jambi, yang mengarahkannya untuk memasuki lapangan melalui karpet merah sebagai tanda kehormatan.
Pada kesempatan ini, H. Maulana berperan sebagai Pembina Upacara Ulang Janji. Mengenakan atribut Pramuka lengkap, ia tampil dengan wajah yang memancarkan wibawa seorang pemimpin.
Dalam amanatnya, H. Maulana menyampaikan pesan yang mendalam. “Malam ini kita telah mengikrarkan janji untuk mengabdikan diri kepada negara ini. Ini juga mengingatkan kita akan perjuangan para pendahulu Pramuka yang telah bekerja keras membangun Pramuka hingga besar seperti sekarang,” ungkapnya.
H. Maulana juga berpesan kepada generasi milenial yang hadir agar belajar untuk mengabdikan diri kepada negara melalui kegiatan-kegiatan positif seperti Pramuka.
“Pramuka adalah wadah yang tepat untuk membentuk karakter dan semangat pengabdian,” tambahnya.
Setelah upacara selesai, H. Maulana memberikan tanda kehormatan kepada para pengurus Pramuka yang telah mengabdikan diri mereka kepada Pramuka dan negara. Acara ini diakhiri dengan sesi foto bersama antara H. Maulana dan pengurus Kwarcab Kota Jambi, menciptakan momen kebersamaan yang penuh makna. (Zidan)