JAMBI28TV, KOTA JAMBI – Anggota Komisi VIII DPR RI Dapil Jambi, H. Hasan Basri Agus (HBA) menghadiri agenda pembukaan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Persatuan Keluarga Paninggahan (PKP) se-Indonesia, di Gedung Asrama Haji, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, pada Sabtu 27 Januari 2024.
Ketua PKP Provinsi Jambi, M. Yusmi saat menyampaikan kata sambutan mengatakan, berterima kasih banyak pada HBA yang sudah mensupport penuh pelaksanaan Mukernas PKP di Provinsi Jambi.
Ia menyebut, support yang berbentuk dorongan dan motivasi tersebut sangat berarti bagi seluruh jajaran pengurus.
Karenanya, Yusmi mendoakan agar apa yang dicita-citakan HBA bisa dikabulkan oleh Allah SWT.
Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pusat PKP, Kasrya Dedi mengatakan, jumlah peserta yang hadir pada Mukernas kali ini sebanyak 200 orang lebih.
Di mana dari 31 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) yang ada, hanya empat yang tidak hadir, satu di antaranya berasal dari Malaysia.
Dedi bersyukur Mukernas PKP bisa dihadiri oleh HBA selaku Anggota DPR RI, dan Gubernur Jambi Al Haris.
Menurutnya, hal tersebut sebagai bukti jika masyarakat minang sangat memegang prinsip di mana bumi di pijak, di situ langit dijunjung.
Adapun, Mukernas PKP ini resmi dibuka oleh Al Haris. Saat menyampaikan sambutan, Mantan Bupati Merangin ini menyampaikan, persatuan masyarakat paninggahan sangat luar biasa.
Sebab, jelasnya, meski hanya sebuah Desa di pinggir Danau Singkarak, tapi masyarakatnya ada di mana-mana.
Lebih lanjut, Haris juga memuji keberhasilan masyarakat minang dalam merantau. Hal ini, ucapnya, tidak terlepas dari konsep pantang pulang sebelum sukses yang terus dipegang teguh.
Reporter: Zuandanu