JAMBI28TV – Sebanyak 7 provinsi tujuan mudik mengalami peningkatan kasus aktif COVID-19 yang signifikan pada 11-30 April 2021, bahkan dengan angka penambahan lebih dari 100 persen. Pemerintah kembali menegaskan urgensi pembatasan mobilitas dan larangan mudik jelang Lebaran 2021.