JAMBI28.TV, JAMBI – Tak hanya pemilihan kepala daerah dan kepala desa yang digelar secara serentak, Kota Jambi juga akan melangsungkan Pemilihan Ketua Rukun Tetangga (Pilkate) Serentak tahun 2025. Rencana ini dijadwalkan berlangsung pada akhir April.
“Benar, Kota Jambi akan mengadakan Pilkate Serentak pada tanggal 26 April 2025,” ungkap Wali Kota Jambi, dr. Maulana, pada Minggu (20/4/2025).
Keseriusan pemerintah kota dalam menyelenggarakan Pilkate ini tampak dari tahapan yang telah dijalankan, mulai dari proses sosialisasi hingga pembukaan pendaftaran.
Wali Kota menjelaskan bahwa pemilihan ini memiliki peran penting dalam mendukung keberhasilan program unggulan Pemkot Jambi, yakni program dana Rp100 juta per RT yang menjadi bagian dari visi Kota Jambi Bahagia.
Ia menambahkan, Pilkate ini juga menjadi ajang pembelajaran demokrasi di tingkat akar rumput serta memperkuat peran RT dalam menjaga keharmonisan sosial dan stabilitas lingkungan.
“Ketua RT bukan sekadar tokoh lingkungan, tetapi juga berperan sebagai penjaga kedamaian dan ketahanan sosial,” jelasnya.
Ketua Forum RT Kelurahan Selamat, Kecamatan Danau Sipin, Chudori, menyambut positif gelaran Pilkate Serentak 2025. Ia menyebut pemilihan ini adalah bentuk implementasi dari Peraturan Wali Kota Jambi Nomor 06 Tahun 2025.
“Pemilu tingkat RT ini merupakan pesta demokrasi rakyat yang patut diapresiasi oleh warga Jambi,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa Pilkate ini merupakan yang pertama di Indonesia, khususnya di Jambi, di mana masyarakat secara langsung memilih pemimpin lingkungannya.
“Ketua RT adalah pemimpin paling dekat dengan warga dan paling memahami kondisi nyata di lapangan,” tambahnya.
Menurut Chudori, selama ini banyak Ketua RT yang ditunjuk tanpa proses demokratis. Ia berharap, melalui Pilkate yang dilengkapi dengan persyaratan yang ketat, akan terpilih sosok Ketua RT yang memiliki kemampuan dan integritas tinggi karena dikenal langsung oleh warganya.
Sebagai informasi, Pilkate 2025 dijadwalkan berlangsung pada 26 dan 27 April 2025, sedangkan pelantikan para Ketua RT terpilih direncanakan pada 15 Mei 2025. (*)