KOTAJAMBI(JAMBI28 TV) – Banjir yang beberapa waktu lalu melanda perumahan Kembar Lestari Kelurahan Kenali Besar Kecamatan Alam Barajo ternyata menyisakan sederet tanda tanya. Mulai dari gonjang-ganjing mengenai kewenangan wilayah hingga bantuan yang tidak merata.
Salah satu isu yang sampai terdengar oleh Pemprov Jambi adalah warga ada yang mengadu bahwa Pemerintah Provinsi Jambi tidak jadi menyerahkan bantuan kepada para korban banjir, padahal saat kejadian banjir Gubernur Jambi H. Zumi Zola berjanji bahwa Pemprov akan membantu para korban yang rumahnya terkena banjir.
Menyikapi hal tersebut, Pemerintah Provinsi Jambi yang diwakili oleh Asisten 3 H.Saifuddin pada pagi tadi sekira pukul 10.00 WIB melakukan sidak ke kantor Kelurahan Kenali Besar Kecamatan Alam Barajo.
Dia didampingi Kepala Dinas Sosial, Forum ketua RT 52 dan ketua Forum RT Kelurahan Kenali Besar.
Dalam pernyataannya kepada awak media H.Saifuddin menyebut bahwa isu yang muncul bahwa Pak Gubernur tidak menepati janjinya adalah tidak tepat.
“Ada laporan masyarakat yang menyebut pak gubernur tidak menepati janjinya memberikan bantuan kepada korban banjir. Atas nama Pak Gubernur Jambi maka saya nyatakan itu tidak benar. Sama-sama kita lihat tadi didalam (kantor Lurah) ada banyak paket bantuan sudah ada. Hanya saja belum dibagikan kemasyarakat, karena mereka banyak yang mudik saat menjelang Idul Fitri kemarin” tegas H.Saifuddin
Saifuddin juga menambahkan bahwa bantuan dari pemprov adalah hanya bersifat bantuan, karena kejadian seperti banjir seharusnya jadi kewenangan dan tanggung jawab Pemerintah Kota.
“Kan yang seperti ini harusnya tanggungjawab Pemerintah Kota ataupun Kabupaten, karena yang diurus Pemprov itu ada 11 Kabupaten Kota. Ini karena kebetulan di Kota Jambi saja. Kita juga memikirkan bagaimana kalau kejadiannya di Merangin, Kerinci dan sebagainya jadi harus adil” tegas H.Saifuddin.