JAMBI (JAMBI28 TV) — Puluhan komunitas film yang ada di provinsi Jambi, selama dua hari kedepan atau tepatnya pada hari Senin 30 April hingga Selasa 1 Mei 2018. Bakal mengikuti kegiatan Workshop “Sekolah Lapang” Produksi Film (Manajemen Produksi dan Videografi) yang dilaksanakan di Tempoa Inn Art & Gallery Jelutung Kota Jambi.
Acara tersebut diselenggarakan oleh BudaKaduB bekerjasama dengan Forum Film Jambi dan Pusat Pengembangan Perfilman (Pusbangfilm) Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI.
Dari 49 Calon Peserta hanya 32 orang peserta yang dinyatakan lulus proses administrasi dan ketentuan dari panitia pelaksana. 32 Orang Peserta tersebut terdiri dari 20 komunitas film dan pelajar yang berasal dari Provinsi Jambi seperti Kota Jambi, Kabupaten Muaro Jambi, Batanghari, Tebo, Bungo, dan Merangin.
Jhe Edhyanto selaku ketua tim pelaksana mengatakan, acara workshop film ini akan diisi dengan materi seputar manajemen produksi dan videografi, yang dibawakan oleh beberapa nara sumber seperti Ivan Putra (Sutradara) , Naswan Iskandar (Manager produksi dan Assesor) serta beberapa rekan dari Forum Film Jambi yang siap membagikan pengalaman mereka.
Tecnical Meeting Workshop akan dilaksanakan pada hari Minggu ini 29 April 2018 pada pukul 20.00 WIB di Tempoa Jelutung.
ANK | Agus Solihin
jambi28tv@gmail.com
COPYRIGHT © SR28 GROUP 2018