JAMBI (JAMBI28TV) — Gubernur Jambi H.Zumi Zola yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi Agus Heriyanto mengunjungi Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Kota Jambi (SMKN 2). Adapun kunjungan tersebut dimaksudkan untuk mengetahui secara langsung proses berlangsungnya UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) SMK se-Indonesia yang digelar mulai hari ini.
Dalam kunjungannya, Tahun 2018 ini Gubernur Jambi mendapati bahwa seluruh siswa SMKN 2 mengikuti UNBK secara lancar tanpa kendala apapun
“Tahun kemarin masih belum lengkap, tahun ini sudah lengkap semua komputernyadan lancar ” ujar Zola kepada SR28.
Selain meninjau proses UNBK, Zola juga melihat beberapa fasilitas sekolah yang ada dikompleks gedung SMKN 2.
Muhammad Sidik | Agus Sholihin
sr28jambinews@gmail.com
COPYRIGHT © SR28 GROUP 2018