JAMBI28.TV – Aksi massa terbesar sepanjang sejarah Republik Indonesia yang digelar pada 2 Desember 2016 lalu kembali digelar ditanggal serupa yang tepat jatuh pada hari ini, Minggu (2 Desember 2018). Berdasarkan informasi yang berhasil tim himpun, terdapat 8 juta orang umat Islam yang merapat ke Monas, Jakarta Pusat. Mereka menggelar aksi yang nyaris serupa dengan 2 tahun lalu, namun kali ini dengan tajuk Reuni Akbar 212. Massa aksi berasal dari berbagai Kota di Indonesia serta beberapa berasal dari luar negeri. Aksi reuni akbar resmi digelar pada pukul 3 pagi yang diawali dengan Tahajjud, Tausiah, Orasi, Dzikir, Dhuha serta Solat Zuhur berjamaah. Dalam acara tersebut juga turut hadir tokoh-tokoh bangsa dan agama seperti Amin Rais, Prabowo Subianto, Gubernur DKI Jakarta, KH.Bachtiar Nasir, Tengku Zulkarnain, Haikal Hasan, Neno Warisman, Habib Bahar Bin Smith, Dahnil Anzar Simanjuntak dan sederet tokoh-tokoh lainnya. Sementara, Imam Besar Front Pembela Islam tidak dapat hadir dan hanya berorasi melalui saluran audio secara langsung dari Mekkah, Arab Saudi. Poin utama yang ditekankan dalam alumni tersebut adalah menjaga persatuan Umat Islam di Indoensia agar senantiasa menjaga benteng NKRI dan kerukunan. Informasi yang berhasil terkonfirmasi, terdapat ratusan masyarakat Provinsi Jambi yang turut menghadiri Reuni Akbar tersebut. “15 Mobil dan sebagian pesawat” Ujar salah satu kader FPI kepada Jambi28.tv Aksi berlangsung khidmat dan tertib, tepat pukul 11.30 aksi selesai dan ditutup dengan solat berjamaah.