JAMBI28 TV – Ratusan Pelajar, TNI, Polri, Pol PP, dan ASN yang ada dilingkungan Pemprov Jambi pada Senin pagi (2 Oktorber 2017) tampak menggelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila.
Upacara tersebut dilaksanakan di lapangan utama Kantor Gubernur Jambi pukul 08.00-08.45 WIB.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakil Gubernur Jambi Dr.H.Fachrori Umar.
Usai upacara, Dr.H.Fachrori menyampaikan kketerangan pers kesejumlah awak media. Menurutnya masyarakat Jambi wajib menjaga Pancasila.
“Kita patut bersyukur NKRI masih tegak berdiri dengan Ideologi Pancasila. Bangsa lain heran melihat bangsa kita ini bisa bersatu dengan jumlah pulau yang banyak ini. Oleh sebab itu wajib kita jaga Pancasila sebagai pemersatu Bangsa yang majemuk seperti saat ini” tegas Fachrori Umar
Hadir pula dalam Upacara tersebut Ketua DPRD Provinsi Jambi serta unsur Forkompimda lainnya